Pages

Rabu, 28 Agustus 2013

Jasa Desain Grafis

jasa desain grafis
Jasa desain grafis : Definisi desain grafis: adalah salah satu bentuk seni lukis (gambar) terapan yang memberikan kebebasan kepada sang desainer (perancang) untuk memilih, menciptakan, atau mengatur elemen rupa seperti ilustrasi, foto, tulisan, dan garis di atas suatu permukaan dengan tujuan untuk diproduksi dan dikomunikasikan sebagai sebuah pesan. Gambar maupun tanda yang digunakan bisa berupa tipografi atau media lainnya seperti gambar atau fotografi. Desain grafis umumnya diterapkan dalam dunia periklanan, packaging, perfilman, dan lain-lain.


Kategori jasa desain grafis


Secara garis besar, desain grafis dibedakan menjadi beberapa kategori:

  • Printing (Percetakan) yang memuat desain buku, majalah, poster, booklet, leaflet, flyer, pamflet, periklanan, dan publikasi lain yang sejenis.
  • Web Desain: desain untuk halaman web.
  • Film termasuk CD, DVD, CD multimedia untuk promosi.
  • Identifikasi (Logo), EGD (Environmental Graphic Design) : merupakan desain profesional yang mencakup desain grafis, desain arsitek, desain industri, dan arsitek taman.
  • Desain Produk, Pemaketan dan sejenisnya.


Banyak lowongan pekerjaan yang membutuhkan jasa desain grafis :


  • Perusahaan Periklanan /Advertising Agency
  • Graphic Design Agency / Graphic House
  • Branding Agency / Branding Consultant
  • Perusahaan Penerbitan / Publication Company
  • Percetakan & Digital Printing
  • Web / Software Development Company
  • Game Development Company
  • Perusahaan Film & Stasiun TV
  • Di perusahaan manapun
  • Di lembaga pendidikan

Untuk saat ini, di era komputer dan di jaman globalisasi hampir semua perusahaan besar membutuhkan seorang ahli jasa desain grafis, sehingga tidak ada salahnya untuk mempelajari ilmu yang satu ini dengan serius. Sebab meskipun tidak mendapatkan pekerjaan di suatu perusahaan masih bisa menciptakan lapangan pekerjaan sendiri dengan keahlian tersebut. Peralatan yang digunakan oleh desainer grafis adalah ide, akal, mata, tangan, alat gambar tangan, dan komputer. Sebuah konsep atau ide biasanya tidak dianggap sebagai sebuah desain sebelum direalisasikan atau dinyatakan dalam bentuk visual.

Ada beberapa software yang digunakan oleh jasa desain grafis:

  • Adobe Photoshop
  • Adobe Illustrator
  • Adobe Indesign
  • Coreldraw
  • GIMP
  • Inkscape
  • Adobe Freehand
  • Adobe image ready
  • CorelDraw
  • Adobe Page Maker
  • Paint Tool SAI

0 komentar:

Posting Komentar